Bisnis  

Inilah Tips Membuat Katalog Produk yang Baik dan Menarik

tips membuat katalog produk
Pict by Fastwork.id

Inilah Tips Membuat Katalog Produk yang Baik dan Menarik

Pada umumnya katalog digunakan untuk sebuah tertentu yang berisi rincian suatu produk atau jasa agar supaya lebih jelas dan bisa dilihat dengan mudah oleh calon customer. Dalam katalog tersebut biasanya berisi tentang rincian identitas merk atau usaha, slogan foto produk, penjelasan produk dan lainnya. Ada baiknya jika Anda tahu cara bagaimana membuat katalog produk yang menarik.

Perlu Anda ketahui bahwa katalog merupakan suatu media promosi yang berfungsi untuk mengenalkan suatu produk atau jasa layanan kepada calon pembeli guna meningkatkan pemasaran yang akan dicapai. Untuk itu sebelum membuat katalog bisnis Anda agar bisa menarik para pembeli, maka perlu memperhatikan beberapa hal dalam pembuatan katalog yang baik, yuk simak ulasannya!

5 Tips Membuat Katalog yang Baik dan Menarik

Agar Anda bisa mencapai target pemasaran dengan mudah, untuk itu yuk simak penjelasan dalam pembuatan katalog yang baik dan menarik berikut ini!

1.    Usahakan Menampilkan Sisi Terbaik Dari Produk Anda

Calon customer tentu akan mencari sisi terbaik dari suatu produk yang dijual, seperti apa kelebihan yang dimiliki oleh produk atau layanan yang telah ditawarkan. Oleh karena itu penting bagi Anda untuk mengambil sudut pandang pelanggan lalu pikirkan pada sisi mana dari produk tersebut yang paling mereka minati.

Selain itu tampilkan gambar atau foto yang paling menarik dan memiliki kualitas yang bagus lalu jangan lupa untuk cantumkan informasi lengkapnya.

2.    Pencahayaan yang Baik Bisa Menghasilkan Gambar Katalog yang Berkualitas

Agar bisa menghasilkan gambar atau foto yang berkualitas tentu unsur pencahayaan adalah sangat penting untuk diperhatikan untuk ditampilkan dalam katalog. Apalagi dengan kondisi pencahayaan yang baik maka bisa meningkatkan suasana pemotretan secara menyeluruh dan menempatkan produk sorotan agar lebih jelas terlihat pada nyatanya.

Namun hindarilah untuk menampilkan suatu produk tertentu secara berlebihan tapi pastikan saat pemotretan memiliki sudut pencahayaan yang tidak menghasilkan bayangan. Alangkah baiknya untuk menggunakan warna yang lebih cerah daripada gelap agar terlihat menarik.

Baca juga : Digitalisasi UMKM di Indonesia: Peluang dan Tantangan

3.    Usahakan Desain Memiliki Ciri Khas dan Menarik

Saat sebuah katalog memiliki desain yang unik dan menarik maka akan bisa memperngaruhi daya minat konsumen untuk memutuskan melihat lebih lanjut katalog tersebut. Jadi saat pembuatan katalog usahakan juga memiliki cover yang bernilai estetik dan bisa mewakili isi atau konten dari halaman sesudahnya yaitu fitur utama mengenai suatu produk dari bisnis tersebut.

4.    Buatlah Isi Katalog Dengan Jelas dan Mudah Dipahami

Usahakan saat pembuatan katalog dengan isi tulisan atau rincian informasi harus jelas dan mudah dipahami oleh para calon konsumen. Agar mereka saat membaca tidak merasa bingung dan bisa langsung membuat keputusan apakah ingin membeli atau tidak. Alangkah baiknya menggunakan kata atau kalimat yang mudah dimengerti dalam waktu yang singkat.

Baca juga : Strategi UMKM Digital dalam Memaksimalkan Customer Retention

5.    Lakukan Pengecekan Pada Hasil  Katalog Anda

Sebelum Anda mencetak atau mengunggah hasil katalog sebaiknya perhatikan dan lakukan pengecekan mulai dari awal katalog, isi, dan hingga pada bagian akhir. Hal tersebut perlu dilakukan untuk memastikan apakah isi katalog sudah sesuai atau tidak, dan apakah masih terdapat kesalahan atau tidak dalam penulisan maupun gambar yang diunggah didalamnya.

Baca juga : Ini loh, pentingnya website untuk UKM di masa pandemi

Nah itulah beberapa informasi dalam membuat katalog produk dengan baik dan benar agar bisa meningkatkan target pemasaran. Semoga bermnfaat dan terima kasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *