Melakukan perawatan di klinik kecantikan kini kian menjadi populer dari waktu ke waktu. Minat masyarakat terhadap hal tersebut pun kian meningkat. Perawatan kecantikan biasanya dilakukan untuk mengatasi berbagai permasalahan pada kulit. Seperti yang diketahui, terdapat banyak sekali jenis perawatan wajah di klinik kecantikan. Namun, setiap jenis perawatan tentunya memiliki manfaat yang berbeda-beda.
Apabila mengunjungi klinik kecantikan, pastinya Anda akan ditawari dengan berbagai macam perawatan. Untuk mendapatkan gambaran awal, ada baiknya bagi Anda untuk mengetahui jenis perawatan di klinik kecantikan terlebih dahulu. Dengan begitu, Anda menjadi memiliki referensi jenis-jenis perawatan yang diinginkan. Oleh karena itu, Anda harus menyimak informasi berikut mengenai berbagai macam jenis perawatan yang populer di klinik kecantikan.
Jenis Perawatan Wajah di Klinik Kecantikan
Jenis perawatan yang disediakan oleh setiap klinik kecantikan tentunya berbeda satu sama lain. Walaupun begitu, terdapat beberapa jenis perawatan yang pasti ada dan selalu populer di kalangan customernya. Berikut ini adalah jenis perawatan klinik kecantikan yang paling populer dan diminati oleh customer yang wajib Anda ketahui.
Facial
Jenis perawatan pertama yang sangat populer dan dapat ditemukan di semua klinik kecantikan yaitu facial atau photo facial. Melakukan facial di klinik kecantikan memang memiliki keunggulan tersendiri karena ditangani dengan dokter spesialis kecantikan serta ditunjang dengan peralatan yang mumpuni.
Banyak orang melakukan facial di klinik kecantikan karena banyak manfaat yang bisa didapatkan. Manfaat yang Anda dapatkan dari perawatan facial yaitu mengangkat kotoran yang ada pada wajah secara efektif, membersihkan pori-pori kulit, hingga membuat kulit wajah terlihat lebih muda dan segar.
Chemical Peeling
Chemical peeling menjadi jenis perawatan wajah di klinik kecantikan yang juga cukup banyak dicari oleh para customer. Apabila Anda mengatasi permasalahan terkait jerawat atau warna kulit, maka jenis perawatan inilah jawabannya.
Perawatan chemical peeling dilakukan dengan mengikuti prosedur tertentu yang di setiap prosedurnya memiliki manfaat tersendiri. Prosedur peeling tingkat dangkal mengangkat sel kulit mati yang ada pada lapisan kulit terluar secara sementara. Manfaat dari prosedur peeling sedang yaitu mengangkat sel kulit mati hingga bagian atas dermis. Sedangkan peeling dalam dapat menghilangkan sel kulit mati hingga lapisan dermis bagian bawah.
Perawatan wajah di klinik kecantikan
Fillers
Jenis perawatan di klinik kecantikan lain yang tidak kalah populer yaitu fillers. Perawatan ini diperuntukkan untuk permasalahan kulit keriput serta berlipat.Tidak hanya itu saja, perawatan ini cocok bagi Anda yang ingin menghilangkan bekas jerawat serta mengisi bagian tertentu pada wajah, misalnya pipi dan bibir.
Sesuai dengan namanya, dokter spesialis kecantikan akan menyuntikkan bahan sejenis gel ke kulit bagian bawah agar kulit menjadi lebih berisi. Apabila Anda melakukan perawatan ini, Anda harus mengetahui terlebih dahulu mengenai bahan yang akan disuntikkan. Ketahui terlebih dahulu jenis bahannya, apakah bahan sintetis maupun alami.
Laser Wajah
Laser wajah kini telah menjadi jenis perawatan kecantikan yang sangat populer. Perawatan jenis ini dikenal memiliki segudang manfaat yang dapat mengoptimalkan kondisi kulit Anda. Manfaat tersebut, antara lain mengurangi keriput pada kulit, menghilangkan noda akibat dari penuaan, mengencangkan kulit, meratakan warna kulit, serta menghilangkan bekas jerawat.
Banyaknya jenis perawatan wajah di klinik kecantikan yang ditawarkan tentu akan membuat Anda bimbang. Seperti Suntik Botox, Mikrodermabrasi, Totok Wajah, Treatment PRP, Electrocauter dan lainnya. Namun, prinsipnya yaitu lakukan perawatan yang sesuai dengan kondisi kulit serta biaya yang mampu Anda bayarkan. Dengan begitu, perawatan kulit akan menjadi lebih efektif. Jadi, jenis perawatan mana yang akan Anda coba?
baca juga: Sabun Pemutih Wajah dan Badan Terbaik