“Bulan ini kita harus bisa mendapatkan lebih banyak leads baru. Supaya bisa mencapai target omset bulanan.” Ujar suamiku di sela-sela obrolan malam kami.
“Oh iya, Aku lagi belajar bikin Tribelio Page nih. Katanya bisa bantu mengembangkan strategi bisnis.” kataku pada suami.
Belajar bisnis dan perkembangannya di dunia digital jadi hal yang butuh kami lakukan. Karena kami harus menjalankan strategi-strategi tertentu. Agar bisa menaikan omset pada jenis usaha yang sedang kami jalankan. Kami juga harus melakukan perencanaan dan pemasaran yang bagus agar usaha bisa berjalan secara baik.
Nah, salah satu jenis pemasaran atau marketing yang bisa dilakukan ketika kita berbisnis yaitu dengan menggunakan strategi list building melalui Tribelio.
Apa itu Tribelio Page?
Tribelio adalah sebuah All in One Community Management Platform yang dapat membantu orang-orang yang ingin membangun serta mengelola komunitas. Tak hanya itu saja, melalui Tribelio, kita juga bisa memperoleh pendapatan dari keberadaan komunitas dalam bisnis mereka tersebut.
Alhamdulillah Kak Niken bisa belajar membuat Tribelio Page dari sosok Denny Santoso. Beliau adalah CEO dan Founder Tribelio.com, yang juga seorang Serial Entrepreneur dan Digital Marketer Indonesia.
Eits, apa itu Tribelio Page? Tribelio Page adalah landing page yang bisa kita gunakan untuk memperkenalkan produk atau jasa yang kita jual. Landing page biasanya berupa sebuah halaman website yang sengaja dibuat untuk kebutuhan digital marketing.
Melalui landing page tersebut kita bisa mengarahkan customer untuk meningkatkan konversi penjualan produk sesuai target yang kita harapkan. Apalagi saat ini kami sedang menjalankan bisnis dalam bidang digital marketing Malang di Indonesia. Maka penting banget untuk memiliki list building sebagai dasar untuk “berjualan”.
Lalu, apa itu list building dan bagaimana cara memaksimalkan list building untuk bisnis. Berikut adalah penjelasannya.
Landing page TribelioApa Itu List Building?
Sebelum membahas tentang strategi memaksimalkan list building, tentu saja kita perlu mengetahui apa itu definisi dari list building sendiri.
Secara sederhana, list building adalah sebuah strategi marketing yang dilakukan dengan cara mengumpulkan data data calon customer. Nantinya akan diolah sedemikian rupa sehingga bisa menjadi customer yang loyal terhadap setiap produk yang kita pasarkan.
List building erat kaitannya dengan email marketing. Ini dikarenakan dalam list building, media email biasanya digunakan untuk melakukan broadcast informasi. Tentu kedepannya akan dikirim secara terus menerus sampai pada titik Call to Action untuk penjualan produk kita.
Cara Memaksimalkan List Building
Untuk memaksimalkan strategi list building, data yang kita miliki haruslah data yang memang valid dan sesuai dengan target market yang diinginkan.
Berikut ini adalah cara memaksimalkan list building melalui Tribelio Page yang bisa dilakukan untuk aktivitas bisnis kita.
-
Cari Data Customer Sesuai Target Market
Dalam list building, untuk mendapatkan data customer kita harus melakukan cara-cara tertentu. Seperti misalnya membuat webinar gratis, ebook gratis ataupun melakukan aktivitas lainnya yang memancing orang untuk menuliskan datanya untuk keperluan list building kita.
Nah, dalam pengumpulan data ini, kita harus memastikan bahwa setiap data yang masuk adalah data yang sesuai dengan target market kita.
Jika kita membangun list building untuk berjualan produk digital marketing, maka kita bisa memulainya dengan memberikan webinar atau ebook gratis tentang tips-tips dalam menjalankan bisnis atau UMKM.
Jangan sampai, kita ingin berjualan produk digital, malah membuat hal-hal yang tidak ada kaitannya dengan dunia digital marketing. Hal itu mungkin bisa menambah data, namun, itu nantinya tidak akan membuat penjualan anda meningkat.
-
Berikan Ilmu yang Bermanfaat
Dalam menjalankan strategi list building melalui Tribelio, biasanya kita perlu memberikan informasi informasi berupa edukasi, ilmu, tutorial atau apapun yang berhubungan dengan produk yang anda jual.
Dengan seperti itu, diharapkan nantinya customer yang ada pada list building kita menjadi teredukasi dan memiliki kepedulian terhadap permasalahan yang dihadapinya.
Pada ujungnya nanti, diharapkan mereka terpancing dengan Call to Action yang kita berikan untuk membeli produk mereka atau misalnya menggunakan jasa yang anda dirikan.
-
Lakukan Evaluasi
Melakukan strategi list building bisa berhasil dan juga gagal. Semua dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti misalnya kesalahan dalam target market atau misalnya kita melakukan tahapan yang kurang tepat.
Maka dari itu, kita harus melakukan evaluasi setiap periode tertentu untuk mengetahui progres strategi list building yang dilakukan.
Jika misalnya terdapat hasil yang kurang maksimal, kita bisa melakukan evaluasi dan merencanakan strategi ulang dalam hal pembangunan daftar customer atau list building kita.
Itulah tadi penjelasan tentang list building dan strategi dalam memaksimalkannya pada bisnis kita. Nah, sudah semakin penasaran kenapa kita harus menggunakan Tribelio Page? ^.^
Tribelio untuk bisnisTribelio Page untuk Bisnis
Yeayyy…. Akhirnya Kak Niken mencoba membuat Tribelio Page untuk belajar mengembangkan bisnis. Cek aja di ya ^.^
Karena menurut koh Denny Santoso, ada 3 point framework untuk digital marketing. Diantaranya Awareness (bisa berupa sosial media, halaman website, affiliate, maupun Ads), Edukasi (seperti email, whatsapp, zoom, serta Tribe), dan Transaksi (melalui Bank, marketplace, ataupun instant payment).
“Gather your people, Spread your message, Start a movement, and Make impact in the world.” – Denny Santoso
So, silahkan buat Tribelio Page kamu sekarang! Caranya juga mudah banget kok, tinggal buka aja tribeliopage.com dan ikuti petunjuknya. Selamat memaksimalkan list building untuk bisnis kita!